Bagus Nggak sih Mobil Karimun Wagon

Ini mungkin pertanyaan yang sering dipikirkan oleh pencari mobil LCGC, mengenai kualitas mobil karimun Wagon. Memang akan sulit mengerti kemampuan Karimun Wagon bila tidak mengerti spesifikasi dan fitur dari mobil karimun. Inipun juga harus disesuaikan dengan kebutuhan dari memiliki mobil.

Bila memang inginnya mobil yang irit bahan bakar dan murah, maka Karimun Wagn bisa menjadi pilihan. Dengan mesin 1000 CC, maka mobil karimun Wagon memang sangat irit dalam pemakaian bahan bakar. Ini sangat cocok buat jalanan kota-kota yang sering macet, maka mobil karimun Wagon bisa menghemat anggaran bahan bakar.

Dari banyak test drive memang ada di kisaran 20 km perliternya, bila kondisi macet mungkin angkanya bisa menurun. Namun dengan bensin satu liter bisa menempuh hampir 20 kilometer ini suatu hal yang bagus dalam menghemat anggaran bahan bakar. Paling tidak bila buat antar anak sekolah atau buat ke kantor dalam radius 20 km, maka bisa dihitung anggaran bensin per bulannya, jelas sangat irit sekali.

Lalu bila ingin membeli mobil yang kecil dan lincah memang Karimun Wagon bisa jadi pilihan. Dengan ukurannya yang kecil dan mungil, jelas mobil Karimun Wagon sangat bagus buat manuver di jalanan yang sempit, untuk tikungan tajam di gang sempit akan semakin mudah. Juga untuk parkir juga tidak kesulitan, karena tidak memakan tempat yang luas.

Ini memang keuntungan dari memiliki mobil kecil, lincah dan gesit di jalanan yang sempit. Coba kalau pakai mobil MPV di jalanan atau gang sempit, jelas akan butuh banyak konsentrasi dan maneuver. Juga untuk parkir di garasi yang kecil, jelas mobil Karimun sangat berguna sekali.

Sering kondisi rumah minimalis akan memiliki lahan garasi yang kecil, jelas ini hanya mobil kecil yang bisa masuk. Maka mobil Karimun Wagon bisa menjadi pilihan, memang ini akan sesuai dengan kebutuhan akan mobil kecil dan sesuai dengan kondisi yang dimiliki. Hitung-hitungannya memang begitu untuk mobil Karimun Wagon.

Dari semua spesifikasi dan fitur yang dimiliki memang Karimun Wagon cukup nyaman buat berkendara. Ada AC dan audio yang bisa diandalkan saat jalanan macet dan membosankan, maka AC bisa dinyalakan dan musik bisa dibunyikan. Tentunya ini akan menjadi mobil yang menyenang buat berkendara. Jadi tidak perlu repot-repot buka jendela atau pakai AC alam saat udara pengap dan panas.

Demikian juga dengan fitur keselamatan seperti safety belt dan airbags ada semua. Maka Karimun Wagon ini juga cukup aman digunakan. Jadi bila ditanyakan baguskah mobil karimun Wagon ini, jelas cukup bagus untuk kategori mobil kecil dengan segala fitur dan harga yang sangat murah dan ekonomis.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013. Info Suzuki Karimun Wagon R - All Rights Reserved
-->